Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah Masuk Jurang Bantu Evakuasi Korban Longsor

redaksi bakaba
Bagikan

“Saat melintas di area Sitinjau Lauik, wilayah kota Padang, terjadi longsor yang menimpa mobil di depan iring-iringan rombongan gubernur,” ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemprov Sumbar

Mahyeldi Ansharullah, foto courtesy tangkapan layar YouTube Sitinjau Lauik Terkini
Mahyeldi Ansharullah, foto courtesy tangkapan layar YouTube Sitinjau Lauik Terkini
Bagikan

bakaba.co | Padang | Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, beserta rombongan hampir menjadi korban longsor di kawasan Sitinjau Lauik, Padang, Sumatera Barat, pada Minggu (12/5/2024) sore. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, setelah rombongan Gubernur Mahyeldi meninjau bencana banjir bandang di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar.

Dalam perjalanan pulang, rombongan Gubernur Mahyeldi terpaksa harus mengambil jalur memutar melalui Solok karena jalur jalan raya utama Padang-Bukittinggi putus total di aliran sungai Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, akibat diterjang banjir bandang.

Baca juga: Jalan Raya Lintas Sumatera Padang Bukittinggi Putus Total

“Saat melintas di area Sitinjau Lauik, wilayah kota Padang, terjadi longsor yang menimpa mobil di depan iring-iringan rombongan gubernur,” ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Pemprov Sumbar, Mursalim, yang dihubungi bakaba.co pada malam hari itu.

Mahyeldi terlihat berada di jurang longsoran Sitinjau lauik. foto courtesy IG humas.sumbar

Menurut Mursalim, akibat longsor tersebut, rombongan terpaksa berhenti dan terperangkap di lokasi tersebut. Melihat mobil yang terjebak, Mahyeldi dan rombongan turun untuk membantu.

“Buya (sapaan Mahyeldi) kemudian langsung meminta pertolongan kepada BPBD dan Basarnas terkait longsor dan ada warga yang terjebak,” ujar Mursalim.

Setelah bantuan datang, Mahyeldi kembali ke Padang menggunakan ojek roda dua karena iring-iringan rombongan masih tertahan tidak bisa lewat. “Hingga malam ini, rombongan masih tertahan tidak bisa lewat. Buya kembali ke Padang pakai sepeda motor ojek warga,” pungkas Mursalim.

Sementara itu dalam video yang dirilis oleh akun YouTube ‘Sitinjau Lauik Terkini’ Minggu (12/5/2024), terlihat Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah ditemani beberapa orang ikut masuk ke dalam jurang di areal longsoran terjadi, dan turut serta dalam proses evakuasi korban dimana seperti yang dilaporkan sebelumnya ada mobil minibus berpenumpang yang terseret jatuh ke dalam jurang akibat longsor di Sitinjau Lauik

Malam saat berita ini diturunkan,  tim evakuasi dari BNPB, Basarnas dan Semen Padang berhasil melakukan evakuasi 1 korban Laki-laki yang dinyatakan MD.

mrn/bkb
foto tangkapan layar YouTube ‘Sitinjau Lauik Terkini’

Next Post

Leonardy: Perlu Didesak Nyatakan Bencana Nasional

Korban jiwa dan harta pun tak sedikit. Ini bentuk empati kita kepada korban sehingga penanganannya lebih baik, lebih luas dan lebih cepat,” ujar Ketua Badan Kehormatan DPD RI

bakaba terkait

Exit mobile version